Aliansi Mahasiswa Unila Berdaulat, Gelar Aksi Damai Kawal Pilrek
Foto: Aliansi Mahasiswa Unila Berdaulat |
Bandarlampung (Lamban Pergerakan) - Puluhan Mahasiswa Universitas Lampung yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Unila Berdaulat (AMUB) menggelar aksi damai di depan Gedung Rektorat Universitas Lampung pada hari Selasa, (27/12/2022).
Ihqwan Chaniago Selaku Koordinator Lapangan (KoorLap) menyampaikan, bahwa "kami melihat betapa besarnya masalah yang telah dihadapi oleh Unila terkait dengan Gratifikasi pada beberapa pejabat Universitas Lampung. Kami Aliansi Mahasiswa Unila Berdaulat (AMUB) mendukung Pilrek yang bebas dari praktek korupsi".
Selain itu, kami juga menolak calon rektor yang terlibat dalam proses hukum dam kami mendorong kepada senat universitas lampung dan juga Kemendikbudristek untuk benar-benar menilai dan menimbang dalam pemilihan rektor.
Empat pernyataan sikap Aliansi Mahasiswa Unila Berdaulat (AMUB) bertujuan mengawal proses pemilihan Rektor Unila Periode 2023-2027.
Untuk itu kami Aliansi Mahasiswa Unila Berdaulat (AMUB) yang percaya dengan nilai-nilai di dunia pendidikan, prinsip-prinsip keadilan, serta demokrasi, menyatakan sikap:
2. Meminta proses pilrek yang pro akademis, independen dan berintegritas.
3. Menuntut kepada senator kampus berpihak kepada calon rektor yang independent
dan berintergritas.
4. Menuntut jalannya pilrek yang bersih dan bebas KKN.
Dr. Mohammad Sofwan Effendi, M.Ed., selaku Plt. Rektor Universitas Lampung menyampaikan pernyataan, Yakni : " Pemilihan rektor untuk sekarang udah 3 besar dan besok merupakan pemilihan rektor yang akan ditentukan satu orang sebagai calon rektor dari pilihan senat Unila dan suara menteri. saya sepakat dengan pernyataan sikap itu, Kita berdoa semoga yang dipilih oleh menteri lebih baik untuk kemajuan Universitas Lampung dan berintegritas." Ujarnya.
Penulis: Nafahatun Solehah
Belum ada Komentar untuk "Aliansi Mahasiswa Unila Berdaulat, Gelar Aksi Damai Kawal Pilrek"
Posting Komentar